Rabu, 14 September 2016

Pelatihan Uji Kompetensi Instruktur Tata Busana 2016

Assalamualaikum.wr.wb

Selamat malam para pembaca, malam ini sepertinya saya mengalami insomnia. Daripadi saya ga ada kerjaan, jadi ngeblog aja deh ya. Kebetulan sekali saya ada oleh-oleh cerita nih dari pelatihan yang sudah beberapa hari ini saya ikuti. Pelatihannya adalah pelatihan uji kompetensi instruktur tata busana 2016.

Seperti pendidikan formal, instruktur atau guru menjahit juga harus memiliki sertifikat kompetensi. Sertifikat kompetensi ini adalah sebagai lambang legalitas yang menyatakan bahwa anda adalah intruktur yang berkompeten. Sehingga, orang tidak akan meragukan lagi kualitas anda untuk mengajar menjahit. Sebelum anda memiliki sertifikat kompetensi instruktur, anda harus mengikuti pelatihannya terlebih dahulu. Sayangnya, banyak orang yang masih memandang pendidikan nonformal sebelah mata. Makanya, hanya segelintir orang saja yang memberanikan diri untuk mengikuti pelatihan ini. Di kota Bekasi hanya ada 25 orang yang mengikuti pelatihan ini, padahal Bekasi adalah kota besar yang menyimpan potensi luar biasa di bidang tata busana. Lembaga kami mengirim 2 orang murid yang kami didik dan arahkan untuk menjadi instruktur tata busana. Yang paling membuat saya bahagia adalah mengetahui bahwa pelatihan ini GRATIS TIS TIS TIS TIS!! Padahal, kalo kami harus membayar pelatihan ini, minimal 3jt kami keluarkan. Karena ada kesempatan GRATIS, why not?? kami gunakan sebaik mungkin, insyaallah.

Pelatihan ini sengaja dibuat oleh Bpk. Krisman, beliau adalah kabid pendidikan nonformal dan informal kota Bekasi. Beliau concern sekali terhadap keberadaan lembaga – lembaga yang memberikan pelatihan kecakapan hidup, salah satunya adalah lembaga kursus menjahit. Beliau berharap dengan adanya pelatihan ini, akan tercipta instruktur-instruktur yang memiliki kompetensi pedagogic, sosial, profesional dan individual yang bagus. Kalo instrukturnya berkompeten, insyaallah output yang dihasilkanpun nantinya akan menjadi output-output yang luar biasa.

Selain itu, pelatihan uji kompetensi ini diharapkan mampu membangkitkat semangat-semangat instruktur muda untuk  berkiprah membangun Lembaga Kursus dan Pelatihan Menjahit di kota Bekasi. Karena, diperlukannya regenerasi agar terciptanya suatu inovasi atau ide-ide baru yang dapat membawa tata busana ke the next level.

Pelatihan ini dijadwalkan selama 10 hari di Yayasan Tombo Ati, Jatiasih – Bekasi. Saat ini, saya sudah mengikuti pelatihannya selama 5 hari. Dalam kurun waktu 5 hari begitu banyak pengalaman dan ilmu saya dapatkan. Para nara sumber yang memberikan materi adalah orang-orang yang berkompeten di bidangnya. Materi yang disampaikan meliputi materi andragogy, kurikulum, perencanaan pembelajaran, praktek mengajar dan masih banyak yang lainnya. Selain ilmu saya juga mendapatkan teman-teman baru. Rata-rata mereka sudah menjadi penjahit profesional. Waaah saya amazed sekali dengan mereka. Saya banyak mendengar kisah hidup mereka, ada yang dulunya buruh, baby sitter, spg, sarjana, pengusaha dan lain sebagainya. Jadi, pengalaman dan ilmu yang saya dapat begitu variatif. Mereka mampu bertahan dengan persaingan hidup yang semakin berat, apalagi MEA sedang berlangsung. Agar mampu bertahan, milikilah keterampilan. Salah satu keterampilan adalah menjahit. Insyaallah, dengan menjahit anda bisa menghasilkan uang bahkan bisa menyediakan lapangan pekerjaan untuk orang lain.

Saya sangat bersyukur bisa mendapatkan kesempatan untuk belajar disini.

Berikut adalah beberapa foto yang sempat diambil selama kita pelatihan kemarin:
img-20160830-wa0008
Saya duduk di deretan depan, bisa nebak ga saya yg mana??
img-20160902-wa0003
Belajar tentang pendekatan, strategi dan metode pembelajaran bersama Bpk. Edu, M.Pd.
img-20160902-wa00111
Belajar tentang Andragogy bersama ibu Nita A, M.Pd.
img-20160909-wa0008
Drs . Rahyon Sugianto, M.M nara sumber media pembelajaran
img-20160909-wa0015
Kelompok 1: Egi, Imas, Nia, Dwi & Pretty berpose di depan hasil praktek membuat mind mapping
img-20160909-wa0018
Kelompok 2: Nur, Nanung, Isti, Marya & Rayi
img-20160909-wa0020
Kelompok 3: Lilis, Marti, Popon, Lina, Fatma, dkk.
Pelatihan ini sangat berkesan bagi saya. Saya bisa mengenal orang-orang yang belum pernah saya temui sebelumnya, banyak belajar dan yang paling penting adalah saya sangat bahagia menjalani kegiatan ini. Love what you do, do what you love

See you
Wassalamualaikum.wr.wb

Senin, 08 Agustus 2016

Profil Alumni: Imas Trisnawati

Assalamualaikum. wr. wb.

Apa kabar sahabat Nur'aeni?? saya doakan kalian dalam keadaan sehat dan bahagia. 

Pada tulisan kali ini saya akan membahas salah satu alumni LKP Nur'aeni, yang bernama Imas Trisnawati. Dia bergabung bersama LKP Nur'aeni sekitar akhir tahun 2014. Saat itu dia baru saja resign dari tempat kerjanya di pabrik garment. Dia memiliki latar belakang pekerjaan yang berhubungan dengan menjahit. Di pabrik  garment dia ditempatkan di bagian menjahit. Walaupun bekerja di bagian menjahit, dia belum bisa menjahit baju sendiri secara utuh. Maka dari itu, setelah resign dia memutuskan untuk belajar menjahit. 

Saat bergabung dengan LKP Nur'aeni, dia sempat pesimis dengan kemapuan menjahitnya. Dia takut akan berhenti di tengah jalan dan akhirnya sia-sia. Tapi ternyata takdir berkata lain, karena kegigihan dan semangatnya dalam satu tahun dia berhasil menyelesaikan tingkat dasar, terampil dan mahir dengan baik. Bahkan, saat menjadi siswa tingkat mahir dia sudah memberanikan diri menerima orderan menjahit. Awal orderan menjahitnya hanya vermak baju yang rusak saja, tapi lambat laun dia sudah percaya diri menerima orderan menjahit baju. Diapun sempat berkata "Saya baru ngerasain manafaat menjahit, ternyata saya bisa membantu ekonomi keluarga tanpa saya harus keluar rumah". Naah kata-kata Imas ini nyambung banget sama postingan saya kemarin tentang Manfaat Menjahit :) 

Diawal tahun 2016, Imas memberanikan diri untuk mengembangkan bisnisnya dengan membuka sebuah ruang kecil di sebelah rumah dan menjadikannya tempat usaha menjahit. Awalnya dia hanya memiliki satu mesin jahit saja, tapi lambat laun koleksi mesinnyapun bertambah menjadi 3 mesin, salah satunya mesin obras. Saat ini dia memiliki pelanggan yang loyal. Banyak customernya yang kembali lagi untuk menjahit baju, karena hasil jahitan dia sangat rapi. Berikut foto-foto yang saya ambil ketika ibu direktur kursus menjahit Nur'aeni mendatangi kediamannya.

Imas bersama Hj. Nur'aeni, S.Pd.I

Di belakang Imas, tergantung baju-baju hasil jahitannya



Buat kalian yang mau menjahit baju bisa langsung datang loh ke kediaman Imas di:

Jl.Bawang tengah Rt01/06 
kp. Cibitung Kel. Padurenan, Mustika Jaya 
Bekasi (belakang Mcd Dukuh zamrud)
No HP : 0857 - 7583 - 7469 (bu Imas)

Saya sangat bangga dengan murid yang bisa berkembang dan mandiri. Saya terharu melihat perkembangan Imas yang luar biasa. She grew up in her own way through our program at Lembaga Kursus dan Pelatihan Menjahit Nur'aeni.  

Kamu punya cita-cita yang sama seperti Imas? Come and Join us!!

Wassalamualaikum. wr. wb

Senin, 01 Agustus 2016

6 Manfaat Menjahit



Assalamualaikum. wr. wb

Selamat sore sahabat Nur'aeni, semoga hari Senin-mu menyenangkan ^^

Taukah kamu? beberapa orang beranggapan bahwa menjahit adalah kegiatan yang membuang-buang waktu. Mereka lebih senang membeli baju jadi di toko dibandingkan dengan menjahit sendiri. Saya tidak membantah akan hal itu, karena memang nyatanya membeli baju ditoko lebih praktis. Kamu tinggal beli aja, bahkan mau langsung dipakai-pun tak masalah. Disisi lain, ada yang beranggapan bahwa menjahit adalah kegiatan yang begitu menyenangkan dan pastinya tidak membuang-buang waktu, justru kegiatan yang sangat produktif. Termasuk saya yang nulis posti ini ^^ 

Di post kali ini saya akan membahas manfaat yang akan kamu dapatkan apabila kamu bisa menjahit. Manfaatnya sebagai berikut:

1. Kreatifitas selalu terasah

Ketika seseorang bisa menjahit, dia akan menggunakan kreatifitasnya untuk menciptakan model baju sendiri. Ada kalanya, dia menciptakan model baju yang tidak ada dipasaran, begitupun ketika dia menerima orderan baju dengan model tertentu. Dalam hal ini kreatifitas si penjahit akan meningkat dan selalu terasah.

2. Investasi keterampilan seumur hidup

Menjahit adalah keterampilan, ini bukan bakat yang diturunkan dari leluhur. Jadi, ga ada tuh yang namanya "kamu berbakat banget dalam menjahit". Karena sesungguhnya menjahit itu perlu dipelajari dan diasah. Ketika kita menguasai keterampilan ini, insyaallah akan bermanfaat seumur hidup. Jadi ga rugi dong belajar menjahit??

3. Menghemat

Dengan menjahit kamu bisa menghemat pengeluaran membeli baju baru. Terkadang wanita selalu menganggap dirinya tidak memiliki baju, jadi setiap ada event tertentu selalu beli baju baru. Pemborosan banget kan, belum lagi kalo harganya selangit. Dengan menjahit baju sendiri, uang yang kamu keluarkan akan lebih sedikit dibandingkan membeli baju langsung jadi. Contohnya, admin pernah naksir salah satu baju di sebuah butik, setelah melihat harganya yang ga masuk akal akhirnya admin memilih membeli bahan dan menjahit sendiri dengan modifikasi sesuai selera admin ^^ . Pastinya dengan biaya yang lebih hemat.

4. Menghasilkan uang

Siswa/siswi tingkat mahir di tempat kami sudah banyak yang membuka jahitan sendiri di rumah. Awalnya mereka hanya berani memvermak baju yang rusak, tapi seiring berjalannya waktu kepercayaan diri semakin meningkat, akhirnya mereka membuka orderan menjahit. Jadi, menjahit itu tidak hanya untuk menghemat uang malahan mengahasilkan uang.

5. Berbagi kebahagiaan

Menjahit adalah kegiatan yang sangat menyenangkan. Selain menjahit untuk diri sendiri, kamu juga bisa menjahit untuk orang lain. Ketika mereka menyukai hasil jahitan kamu, rasa bahagia akan hadir di hatimu. Customer bahagia, kamupun bahagia.

6. Lebih produktif

Beberapa siswi kami daftar kursus menjahit karena ingin mengisi waktu kosong. Mereka tak ingin waktunya terbuang sia-sia. Daripada waktunya dipakai hanya untuk bergosip, stalking sosmed dll lebih baik isi dengan kegiatan menjahit. Kamu jadi lebih produktif bukan??

Gimana menurut kamu? setuju ga dengan manfaat menjahit yang saya jabarkan. Ini hanya beberapa saja loooh, masih banyak manafaat lainnya yang bisa kamu dapatkan dari menjahit.

Buat kamu yang mau bergabung dengan kursus jahit Nur'aeni, silahkan hubungi admin kami untuk info lebih lanjut.

Selamat berkarya,

Wassalamualaikum. wr. wb

Kamis, 14 Juli 2016

Quick Update!

Assalamualaikum.wr.wb

Halo apa kabar para sahabat? saya doakan keadaan kalian sehat dan bahagia selalu.
Sebelumnya saya mau memohon maaf lahir batin, mumpung suasana Idul Fitri masih berasa walaupun udah H+8 juga, ga apa-apa ya.

Mohon maaf juga blognya ga pernah update, mimin kena writing block nih hikshiks padahal draft udah banyak cuman belum sempet diedit. Sungkem dulu yaaa...

Disini mimin juga mau kasih tau kabar gembira, bahwa kursus jahit nuraeni masih memberika promo spesial yaitu GRATIS BIAYA PENDAFTARAN SAMPAI TANGGAL 20 JULI 2016.Yuuuuk buruan yang mau gabung langsung hubungi CS kami ya.

Bagi siswa kami, kami juga akan memberitahukan bahwa kelas kembali aktif hari Senin, 18 Juli 2016. Kita seru-seruan bareng lagi ya di kelas menjahit. Can't wait to see you guys!!!


Senin, 22 Februari 2016

Info Terupdate

Assalamualaikum.wr.wb.

Selamat malam para sahabat, apa kabar semuanya? saya doakan sahabat semuanya dalam keadaan sehat-sehat saja. Sekarang musim hujan, dimana seseorang sangat mudah terserang penyakit. Maka dari itu, harap jaga kesehatan kita, kebersihan lingkungan dan asupan makanan kita.

For your info, kegiatan belajar mengajar di tempat kami sudah libur kurang lebih seminggu. Dengan sangat terpaksa kami liburkan, karena owner sekaligus guru ibu Nuraeni sedang sakit demam berdarah dengue (DBD). Beliau sakit kurang lebih 2 minggu dan sempat dirawat di rumah sakit 3 hari. Alhamdulillah, kemarin beliau sudah keluar dari rumah sakit dan keadaannya membaik. Saat ini beliau dalam masa pemulihan. Alhamdulillah, kondisi badan sudah mulai stabil dan segar. Doakan selalu ya agar beliau sehat selalu dan senantiasa menginspirasi murid-muridnya.

Info terupdatenya adalah kami....

MEMBUKA KELAS BARU U/ BULAN MARET 2016

Pendaftaran dibuka dari besok Selasa, 23-02-2016 sampai 29-02-2016. Kelas akan dimulai pada tanggal 01-03-2016.
Bagi para sahabat yang berminat bisa hubungi kontak yang ada di header blog kami.
Cukup sekian info terupdatenya, selamat beristirahat semuanya.....

Wassalamualaikum. wr. wb.

Senin, 15 Februari 2016

Dear, Produsen Lap Majun

Selamat sore para sahabat....Semoga hari-harimu menyenangkan.

Pada kesempatan kali ini kami ingin mengucapkan terimakasih kepada para produsen kain perca atau majun. Sebagai distributor, kami sangat menghargai antusiasme rekan-rekan dalam menjalin bisnis bersama kami. Dengan adanya hal ini kami ingin memberitahukan beberapa poins penting tentang JUAL-BELI MAJUN di toko kami. Berikut kami jabarkan:

1. Pembelian kain majun dari produsen sudah dalam bentuk jadi atau siap jual. Karena kami tidak memiliki penjahit majun.
2. Sebelum menjual barang ke tempat kami, bawalah contoh majun terlebih dahulu. Rekan-rekan harus bertemu Bpk. Fachrudin untuk memastikan produk anda bisa masuk ke toko kami atau tidak. Biasanya kualitas barang yang kami periksa details.
3. Kami tidak menerima pengiriman majun melalui ekspedisi, akan lebih baik jika rekan-rekan datang langsung ke tempat kami.
4. Saat ini (15 Februari 2016) sampai sebulan ke depan, kami mengerem pembelian kain majun dari produsen karena stok barang yang sangat menumpuk. Sehingga kami harus memutar modal terlebih dahulu. Harap bersabar ^_^

Untuk info lebih lanjut kamu bisa hubungi:
telp. 021-8255254
Bpk. Fachrudin : 0812-1352-5470
PIN BBM : 27DA9472

Terimakasih telah membaca,,,,,

Kamis, 04 Februari 2016

Karya Siswa Kursus Jahit NURAENI

Assalamualaikum.Wr.Wb

Selamat sore sahabat, disini hujan... jadi sore ini adem banget. Mudah-mudahan sahabat dalam keadaan baik-baik saja ya.

Sebelum bergabung dengan kami, hampir seluruh siswa tidak mengerti tentang jahit-menjahit. Tapi seiring jalannya waktu dan kekonsistenan, siswa kami bisa menciptakan karyanya sendiri, dari mulai mendisain sampai finishing baju. Itulah proses, dari yang tidak tahu menjadi tahu, dari yang tidak bisa menjadi bisa asal jangan pernah menyerah dalam menghadapi rintangan yang ada. Namanya juga belajar, pasti selalu ada hambatan dan rintangan, tergantung kita mau tetap konsisten atau give up. 

Mereka memiliki berbagai macam alasan untuk belajar menjahit di tempat ini, ada yang ingin kerja di PT garment, ada yang ingin mengisi waktu luang, ada pula yang ingin membekali diri menjadi lebih baik. Kebanyakan siswa kami wanita, tapi ada beberapa pula laki-laki. sepertinya antusiasme menjahit masih dijuarai oleh kaum hawa ya. Siswa kami datang dari berbagai macam profesi dari guru, bidan, pengusaha, marketing dan masih banyak yang lainnya.

Mereka memiliki misi sederhana yang sama disini yaitu "Pengen bisa jahit", dengan modal itu dan semangat saja alhamdulillah banyak sudah bisa membuat baju sendiri, bahkan sudah bisa membuka usaha jahit sendiri di rumah. berikut adalah foto-foto karya siswa kami:








Terimakasih telah membaca.

Selasa, 02 Februari 2016

Happy Birthday Ibu Nuraini

Assalamualaikum.Wr.Wb

Selamat pagi sahabat,,, semoga kalian sehat-sehat selalu.

Senin lalum,1 February 2016 pendiri kursus jahit Nuraeni yaitu ibu Nuraini berulang tahun. Tahun ini beliau menginjak usia 47 tahun. Kami sebagai team dan siswa-siwi yang hadir saat hari itu memberikan sedikit kejutan untuk beliau. Daaaaan tentu saja beliau sangat terkejut, karena beliau beranggapan siswanya tidak tahu hari ulang tahunnya, Kami memberikan kue dan beberapa bingkisan untuk beliau. Ini adalah video kesuruan kami memberi kejutan.


Kami berdoa semoga ibu senantiasa sehat selalu, panjang umur, diberi kesabaran dalam mengajar siswa-siwinya dan hidup dalam penuh keberkahan. amiiin

Once again, Happy birthday ibu!

Senin, 18 Januari 2016

NEW CLASS!

Assalamualaikum. Wr. Wb

Selamat siang para sahabat yang baik hati, semoga senantiasa dalam keadaan sehat wal afiat. Amin.

Pada postingan kali ini, kami akan memberitahukan sebuah pengumuman yaitu DIBUKA KELAS BARU untuk bulan February. Kelas ini dimulai pada tanggal 1 Februari 2016, detail price list sebagai berikut:

1. Pendaftaran : Rp. 100.000

2. Menjahit pakaian wanita, pria dan anak :
    a. Tingkat Dasar Rp.1.500.000
        Pembelajaran selama 3 bulan
    b. Tingkat Terampil Rp. 1.500.000

        Pembelajaran selama 3 bulan


    c. Tingkat Mahir Rp. 2.000.000
        Pembelajaran selama 4 bulan

Bagi yang sudah pernah kursus dan ingin melanjutkan ke level berikutnya, akan diberikan placement test.

3. Kursus Garment (Menjahit untuk bekerja di peusahaan garment) : Rp. 350.000
    Pembelajaran selama 1 Bulan
   
4. Kursus Bordi : Rp. 2.000.000
    Pembelajaran selama 2 bulan

Note : Pembayran tidak bisa dicicil.

Jadwal belajar 
Hari Senin - Sabtu
Jam : sesi pertama jam 09.00 - 12.00
         sesi kedua jam 16.00 - 19.00
Tanggal merah libur.




Ingin menggali info lebih lengkap? kamu bisa hubungi customer service kami di:

Telp. (021)- 825-5254
HP : 0813-1583-6771 atau 0818-0888-4881
Pin BBM : 27DA9472 (Mba Egi)
Instagram : Kursusjahit_Nuraeni

Terimakasih telah membaca, semoga bermanfaat!

   

Jumat, 08 Januari 2016

Hasil Design Siswa

Selamat siang sahabat!

This is the first post in 2016...

Waah tidak terasa hari ini Sabtu tgl. 9 Januari, berarti sudah 9 hari kita berada di tahun 2016. Time flies quickly, isn't it??

Lalu bagaimana dengan persiapan anda menuju hari-hari yang menyenangkan di 2016?? Saya yakin anda sudah punya plans tersendiri dalam hidup. Bagi saya, membuat rencana dalam setiap tahun adalah hal yang sangat menyenangan dan dapat membakar semangat saya. Saya juga punya beberapa plans untuk kursus jahit Nuraeni ini, salah satunya adalah membuka kelas Fashion Design. Di lembaga kami belum ada kelas ini, jadi siswa hanya belajar menjahit saja. Untuk mendisain model baju mereka mendisain sendiri. Mereka mencari dan mengekspoler sendiri bagaimana membuat fashion design yang bagus dan menarik. 

Disini saya akan tampilkan beberapa Fashion Design siswa kami Egi!






Bagus-bagus ya designnya, itu belajar dengan otodidak loooh. Maka dari itu saya tertarik untuk membuka kelas fashion design, tapi belum tau kapan akan dibukanya karena banyak persiapan yang harus dilakukan terlebih dahulu. Doakan saja ya mudah-mudahan mimpi ini segera terwujud.

Terimakasih
Have a nice weekend!